Pekan terakhir dalam setiap bulan kerap diramaikan dengan berbagai data yang memberi kesimpulan. Itu yang akan terjadi dalam kalender ekonomi pekan ini, sehingga trader perlu mengamati dengan cermat. Keyakinan Konsumen AS, Belanja Konsumsi Personal Inti (PCE) AS, dan inflasi HICP Zona Euro dapat menggerakkan pasar.

Perhatikan: 

  • Amerika Utara – Keyakinan Konsumen dan PCE inti AS, PDB Juli Kanada
  • Eropa – Indikator sentimen dan inflasi HICP Zona Euro
  • Asia – Produksi industri dan penjualan ritel Jepang, PMI resmi Tiongkok
  • Amerika Latin – Suku bunga Meksiko dan Kolombia dan tingkat pengangguran Amerika Latin

Amerika Utara

Catatan: Proyeksi menggunakan konsensus terkini yang tersedia 

Dolar AS (USD)

Performa USD melampaui forex mayor lainnya saat sejumlah bank sentral besar terus meningkatkan suku bunga karena tren resesi. Berita buruk berdampak baik bagi USD (sebagai mata uang safe haven), tetapi ekspektasi berita baik (seperti prediksi peningkatan Keyakinan Konsumen) juga dapat memperkuat USD (karena mendukung Fed). Ini akan membuat USD makin menguat dalam jangka pendek hingga menengah.

Dolar Kanada (CAD)

Penurunan harga minyak, selera risiko negatif, dan USD yang sangat menguat mempersuram prospek CAD. Trader akan mencermati PDB Juli Kanada karena ini adalah data pertama yang menampilkan bagaimana kemajuan pertumbuhan Q3. Penurunan menuju negatif dapat memukul selera risiko secara umum dan CAD.

  • USD/CAD – Breakout menembus resistance di 1.3470 menyentuh level yang belum pernah terjadi dalam lebih dari 2 tahun terakhir. Namun, momentum saat ini paling overbought di RSI sejak Maret 2020. Potensi koreksi teknikal tinggi pekan ini. Resistance berikutnya ada di 1.3650/1.3700. Breakout support berada di 1.3230.

Komoditas

Sinyal resesi terus membebani prospek komoditas. Dampak negatif terhadap permintaan minyak membuat harga melemah. Bahkan jika pasokan dibatasi, harga minyak sangat dipengaruhi permintaan untuk saat ini. Jika ini berlanjut, minyak akan terus mencatatkan level tertinggi yang lebih rendah dan level terendah yang lebih tinggi. Logam mulia menunjukkan isyarat positif sepekan terakhir. Mungkin pergerakan safe haven membantu emas setidaknya menghambat arus jual. Namun, imbal hasil riil obligasi AS yang meningkat tegas akan menekan harga emas (keduanya berkorelasi negatif). Performa perak yang jauh lebih baik menarik untuk dicermati. Dapatkah perak memimpin pemulihan? 

  • Minyak Mentah Brent – reaksi terhadap support level terendah September di $88.25 sangat penting pekan ini. Kanal tren turun terus mencatatkan level tertinggi yang lebih rendah dan level terendah yang lebih tinggi. Ini membuat resistance di $93.25/$96.40 makin penting. Di bawah $88.25, support berikutnya adalah $85.00.
  • Emas – Overhead supply antara $1680/$1697 makin meningkat. Walaupun pasar mengalami konsolidasi dalam sepekan terakhir, kami masih memandang peningkatan jangka pendek sebagai peluang jual. Support berikutnya berada di sekitar $1610 kemudian $1560.
  • Perak – Dua tren penting bertemu pekan ini. Tren turun empat bulan bertemu dengan tren naik pemulihan tiga pekan. Masih ada kecenderungan untuk jual saat pemulihan, tetapi jika harga dapat bertahan di atas $20.00, strategi ini mungkin perlu dipikirkan kembali. 

Wall Street

Karena tidak banyak berita selain berita makro negatif yang menggerakkan pasar saham, pasar ini berpotensi melemah. Fed memperketat kebijakan secara agresif karena prospek ekonomi memburuk, selain berita geopolitik negatif yang membuat Wall Street rentan menguji kembali level terendah bulan Juni. 

  • Futures S&P 500 – Momentum turun makin besar, sehingga harga dapat menguji bukan hanya level terendah Juli yaitu 3723 tetapi juga level terendah penting bulan Juni yaitu 3639. Reli jangka pendek tetap menjadi peluang untuk menjual. Resistance penting saat ini berada di antara 3885/3950.
  • Futures NASDAQ 100 – Level terendah Juni di 11070 makin mungkin diuji kembali. Momentum turun tetap negatif, dan kami cenderung menjual saat harga menguat. Pantulan menuju resistance awal di 11775/11920 dapat menjadi peluang jual.
  • Futures Dow – Level terendah Juni di 29635 makin mungkin diuji. Namun, mengingat RSI di sekitar 30, potensi reli teknikal jangka pendek makin besar. Kami memandang pantulan menuju 30600/30970 sebagai peluang untuk menjual. 

Asia:

Catatan: Proyeksi menggunakan konsensus terkini yang tersedia 

Yen Jepang (JPY)

Pemerintah Jepang akhirnya mengintervensi untuk membatasi penurunan nilai Yen. Langkah yang akan dilakukan Bank Sentral Jepang masih belum pasti, tetapi bank sentral tersebut memegang obligasi Treasury AS dalam jumlah besar. Pasangan XXX/JPY menurun signifikan. Intervensi cenderung berdampak jangka pendek, kecuali berupa prosedur berkelanjutan. Momentum Yen mungkin bertahan hingga pekan ini. Pada akhirnya, Bank Sentral Jepang perlu mulai mengetatkan kebijakan agar JPY dapat pulih secara berkelanjutan.

  • USD/JPY – Reli jangka pendek telah terhenti karena intervensi. Namun, kami masih mendukung beli saat harga melemah. Support sekarang berada di antara 139.40/140.40. Kami memperkirakan 145.00/145.90 akan diuji kembali dalam waktu dekat.  
  • AUD/JPY – Pasangan mata uang ini merosot tajam dalam beberapa sesi terakhir karena JPY terbantu oleh intervensi. Momentum negatif sedang meningkat, support di sekitar 93.10 mungkin diuji. Resistance sekarang berada di 94.75/95.50.

Dolar Australia (AUD)

Seperti aset risiko lainnya, AUD juga terpukul. Prospek Penjualan Ritel Australia yang memburuk tidak membantu. Trader juga akan memantau PMI Tiongkok pada hari Jumat. Data yang lebih baik dapat membantu memperkuat AUD dalam jangka pendek.

  • AUD/USD – Penurunan tegas di bawah 0.6670 melanjutkan deretan level tertinggi yang lebih rendah dan level terendah yang lebih rendah. Kami melihat reli teknikal jangka pendek sebagai peluang untuk menjual. Resistance meningkat di 0.6670/0.6750.

Dolar Selandia Baru (NZD)

Dolar Selandia Baru juga tertekan oleh aksi jual aset risiko. Pergerakan masih dipengaruhi oleh prospek AUD. Apabila tren PMI Tiongkok membaik, kenaikan jangka pendek dapat terjadi.

  • NZD/USD – Momentum turun cukup besar karena aksi jual. Namun, RSI di bawah 30 dan reli teknikal tampaknya dapat terjadi. Resistance awal berada di antara 0.5910/0.6000.


Materi ini adalah informasi umum semata dan tidak dimaksudkan (dan tidak boleh dianggap) sebagai saran finansial, investasi, atau lainnya yang diandalkan untuk pengambilan keputusan. INFINOX tidak memiliki wewenang untuk memberi saran investasi. Opini yang disampaikan dalam materi ini bukan rekomendasi dari INFINOX atau penulis mengenai investasi, sekuritas, transaksi, atau strategi investasi apa pun yang sesuai untuk individu mana pun.